Wednesday, February 11, 2015

Facing the "Giants"

Saat Anda ditunjuk oleh atasan Anda untuk melakukan suatu tugas di kantor, mungkin ada merasa kurang percaya diri dan takut mengambil tanggung jawab baru.Mungkin tanpa sadar Anda selalu bertanya :

  • Mampu ga ya saya melakukannya?
  • Nanti apa kata orang ya?
  • Apakah mereka akan ketawain saya?

Anda merasa lega ketika karyawan lain yang lebih muda dari Anda menyodorkan diri untuk mengemban tugas tersebut.

Tahukah Anda bahwa ada harga yang harus dibayar ketika Anda menolak menghadapi kekhawatiran?
Saat Anda memilih untuk menjauh diri dari ketakutan (baca deg-deg-an), Anda telah kehilangan kesempatan untuk belajar sesuatu yang baru, Anda kehilangan kesempatan untuk menunjukan kekuatan/kemampuan diri Anda, Anda akan semakin kehilangan rasa percaya diri dan semakin merasa tidak berdaya. Hingga akhirnya ketakutan itu semakin bertambah besar.

Hasir riset university of Michigan :



Kesimpulannya, 95% hal-hal yang kita takuti tidak memiliki dasar yang kuat untuk dipercaya dan ketakutan hanya wujud dari imajinasi yang salah yang sering kali membesar-besarkan ketakutan itu sendiri.

Gantilah imajinasi negatif Anda menjadi positif dan ketakutan Anda akan berubah menjadi kekuatan Anda.


Setiap perubahan menuntut resiko. Tidak semua perubahan akan menghasilkan kemajuan. Namun tanpa perubahan tidak akan dapat bertumbuh.

Sumber : Agus Gunawan (Chief HCM - PT AGIT - Via Email Blast 16 Januari 2015)

No comments:

Post a Comment

Share Your Inspiration...